Jumat, 21 Januari 2011

WANITA SEJATI..

Sepulang sekolah..., Shofie dan Haula..., dua bidadari kecilku ini duduk manis disebelahku saat aku sedang membaca sebuah buku....., lalu bertanya..,
"“Abi…ceritain dong..., siapa sih yang disebut WANITA SEJATI...??”
"Eeehh..., kenapa tanyain itu sayang...??" aku balik bertanya ..heran..!!
"Iya tadi di sekolah aku disuruh kultum sama ibu guru..., judulnya WANITA SEJATI..., tapi aku belum bisa, makanya aku minta dikasih tau sama Abi..." jawab Shofie..
Aku pun tersenyum, kutaruh buku yang kubaca, lalu kurangkul keduanya seraya mendudukkannya dipangkuanku..,
"dengar ya sayang...

WANITA SEJATI bukanlah dilihat dari kecantikan paras wajahnya, tetapi dari kecantikan hati yang ada dibaliknya.

WANITA SEJATI bukan dilihat dari bentuk tubuhnya yang mempesona, tapi dilihat dari sejauh mana Ia menutupi bentuk tubuhnya.

WANITA SEJATI bukan dilihat dari begitu banyak kebaikan yang diberikan, tetapi dari keikhlasan Ia memberikan kebaikan itu.

WANITA SEJATI bukan dilihat dari seberapa indah lantunan suaranya, tetapi dari apa yang sering mulutnya bicarakan.

WANITA SEJATI bukan dilihat dari keahlIannya berbahasa, tetapi dilihat dari bagaimana caranya berbicara.

Aku terdiam sejenak sembari menatap keduanya dan membelai kepalanya...
“Lantas apa lagi Abi…?” tanya Shofie dan Haula tidak sabar...

Ketahuilah anak-anaku sayang….
WANITA SEJATI bukan dilihat dari keberaniannya berpakaian, tetapi dilihat dari sejauh mana Ia berani mempertaruhkan kehormatannya.

WANITA SEJATI bukan dilihat dari kekhawatirannya digoda orang di jalan, tetapi dilihat dari kekhawatirannya yang mengundang orang jadi tergoda.

WANITA SEJATI bukanlah dilihat dari seberapa banyak dan besarnya ujIan yang Ia jalani, tetapi dilihat dari sejauh mana Ia menghadapi ujian itu dengan Syukur.

Dan Ingat-ingat yaah…!!!
WANITA SEJATI bukanlah dilihat dari sifat supelnya dalam bergaul, tetapi dilihat dari sejauh mana Ia bisa menjaga kehormatannya dalam bergaul...

Lalu Shofie dan Haula bertanya lagi...
“Siapakah yang dapat menjadi kriteria seperti itu Abi…?”
Ku ambil buku yang tadi ku baca, lalu kuberikan buku itu pada keduanya..., merekapun berebut membaca judul yang terdapat dalam sampul buku itu dengan suara keras..

ISTRI PARA NABI...????
"Iya anaku..., Meski kalian bukanlah salah satu dari Istri Nabi, Tapi meneladaninya adalah sebuah bentuk kecintaan kita terhadap Allah SWT.."

"Robbana Hab lana min azwajina wa jurriyatina qurrota a'yun.., waj'alna lil muttaqiina imaama.."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar